Gelandang Southampton Ingin 'Kopi' Free-Kick Beckham

Gelandang Southampton Ingin 'Kopi' Free-Kick Beckham
Gelandang Southampton ingin tiru teknik Beckham. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Southampton, James Ward-Prowse, baru-baru ini mengemukakan secara terang-terangan keinginannya untuk bisa melakukan teknik tendangan bebas yang dilakukan oleh David Beckham.

Ward-Prowse kini menjadi eksekutor tendangan bebas kedua di kubu St Mary Stadium setelah Rickie Lambert, namun ia berjanji akan terus meningkatkan teknik serta akuras tendangannya.

"Saya sudah mempelajari video David Beckham dan menonton semua tendangan bebasnya. Ia adalah seseorang yang akan jadi perbandingan saya dalam hal mengirim umpan dari set-piece," jelasnya menurut laporan Daily Mirror.

"Ia memiliki teknik yang unik. Ketika saya menendang bola, saya melompat dan coba untuk bangkit secepat mungkin, namun Beckham tetap mampu menahan kakinya ada di atas tanah," tutupnya.

Southampton sendiri kini berada di peringkat ke-3 klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan poin 22. [initial]

 (dai/rer)