Gelandang Napoli Ini Jadi Kandidat Utama Pengganti Cazorla

Gelandang Napoli Ini Jadi Kandidat Utama Pengganti Cazorla
Santi Cazorla (c) ist

Bola.net - - Raksasa EPL, Arsenal dikabarkan akan mendatangkan gelandang baru di musim panas. The Gunners kabarnya akan mencoba merekrut Allan dari Napoli begitu bursa transfer dibuka.

Arsenal sendiri bisa dikatakan tengah mengalami krisis gelandang tengah saat ini. Mereka kehilangan Santi Cazorla yang mengalami cedera parah dan juga kehilangan Francis Coquelin yang mereka jual di musim dingin kemarin.

Kondisi ini membuat Arsenal memiliki opsi yang cukup minim di lini tengah. Mereka hanya memiliki Granit Xhaka, Aaron Ramsey, Jack Wilshere dan Mohamed Elneny, sehingga mereka butuh tambahan amunisi di lini tengah mereka.

AllanAllan

Menurut laporan yang diturunkan Calciomercato, Arsenal sudah menemukan kandidat pengganti Cazorla di lini tengah mereka. Mereka kabarnya akan mencoba untuk merayu Allan untuk angkat kaki ke London pada musim panas nanti.

Gelandang asal Brasil itu merupakan salah satu pemain yang tampil apik di lini tengah Partenopei. Ia sangat piawai dalam mengalirkan bola di lini tengah Napoli, di mana ia sudah mencetak 4 gol bagi Partenopei di semua ajang.

Namun Napoli sendiri kemungkinan akan menghalangi transfer ini. Tim asal Kota Naples itu kabarnya akan mempertahankan sang pemain yang kontraknya baru akan habis pada tahun 2023 mendatang.