
Bola.net - - Gelandang Manchester United, Scott McTominay tak ketinggalan memberikan pujian kepada lawan yang baru saja mereka kalahkan di uji coba pramusim, Valerenga.
Pada pertandingan itu, Manchester United meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 3-0. Marouane Fellaini mencetak gol pembuka di menit-menit akhir babak pertama, sebelum dilengkapi oleh gol dari Romelu Lukaku dan Scott McTominay di babak kedua.
"Valerenga adalah tim yang benar-benar bagus. Ini adalah babak pertama yang sulit," ujarnya.
"Dalam 20 menit pertama, mereka sulit dipecah dan juga sulit bagi kami mempertahankan bola, tapi akhirnya kualitas kami tunjukkan dan kami mendapatkan gol dan itu adalah malam yang menyenangkan," sambungnya.
Ketika ditanya soal gol cantik yang dia cetak pada pertandingan itu, gelandang 20 tahun tersebut memberikan komentarnya. "Bola datang dan ada sedikit pantulan dan saya hanya menempatkannya ke sisi tiang jauh. Ini brilian, seperti yang saya katakan, ini adalah perasaan terbaik," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Juli 2017 19:53
-
Liga Spanyol 30 Juli 2017 14:28
-
Liga Inggris 30 Juli 2017 13:06
-
Liga Inggris 30 Juli 2017 12:31
-
Liga Italia 30 Juli 2017 03:33
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...