Gelandang Bayern Ini Diklaim Ingin Hijrah ke Liverpool

Gelandang Bayern Ini Diklaim Ingin Hijrah ke Liverpool
Pierre Hojbjerg (c) AFP
- Salah satu gelandang muda Bayern Munchen, Pierre Hojbjerg, diklaim ingin hengkang dari klub Bavaria tersebut dan pindah ke .


Setelah menimba ilmu di tiga akademi di negara asalnya, Denmark, Hojbjerg pindah ke Jerman untuk memperkuat Bayern pada tahun 2012. Pada tahun 2013 ia mulai mendapat kesempatan main di skuat senior tim tersebut.


Pada tahun 2015 lalu, pemain berusia 20 tahun ini dipinjamkan ke Augsburg selama setengah musim. Lalu pada musim ini ia kembali dipinjamkan ke Schalke 04 selama satu musim penuh.


Namun menurut penuturan Lee Price, seorang pandit sepakbola Jerman yang juga penulis buku biografi Jurgen Klopp, mengklaim bahwa Hojbjerg ingin pindah dari Bayern. Ia menyebut gelandang tersebut ingin pindah ke Liverpool karena ingin diasuh oleh Klopp.


"Hojbjerg mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan Bayern musim panas ini dan ia dengan antusias akan mengambil peluang untuk diasuh oleh Klopp. Ia tahu ia belum siap bermain di Liga Champions, dan itulah sebabnya mengapa Liverpool adalah opsi yang sempurna baginya," tutur Price pada Starsport.


"Hojbjerg adalah talenta yang hebat, gelandang berkelas di lini tengah dengan potensi yang besar. Ia adalah tipe pemain yang disukai Klopp," terangnya. [initial]


 (ss/dim)