
Bola.net - Manchester United ditahan imbang Burnley dalam lanjutan Premier League 2023/2024. Selain gagal meraih kemenangan, Setan Merah juga harus kehilangan Scott McTominay karena mengalami cedera.
Manchester United ditantang Burnley pada pekan ke-35 Premier League 2023/2024, Sabtu (27/4/2024) malam WIB. Tampil di Old Trafford, Setan Merah dipaksa bermain imbang dengan skor 1-1.
Di laga ini, Manchester United mampu unggul terlebih dahulu melalui gol Antony. Namun Burnley mampu menyamakan kedudukan berkat penalti Zaki Amdouni.
Advertisement
Berkat hasil ini, Manchester United tertahan di peringkat enam klasemen Premier League dengan raihan 54 poin. Mereka tertinggal 12 poin dari Aston Villa di posisi empat.
Cedera McTominay
McTominay masuk menggantikan Kobbie Mainoo di menit ke-65. Namun, gelandang asal Skotlandia itu tumbang karena cedera pada masa injury time.
McTominay tidak bisa menyelesaikan pertandingan. Ten Hag mengungkapkan kalau sang pemain masih perlu pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui tingkat keparahan cederanya.
“Kami harus memeriksa ini, untuk menentukan diagnosis," kata Ten Hag kepada MUTV.
"Saya tidak tahu apakah bisa kembali [melawan Crystal Palace bulan depan], saya pikir ini terlalu cepat."
Sumber: Manchester United
Jadwal Pertandingan Manchester United Berikutnya
Pertandingan: Crystal Palace vs Manchester United
Kompetisi: Premier League
Venue: Selhurst Park
Hari: Selasa, 7 Mei 2024
Jam: 02.00 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 April 2024 23:45
Man of the Match Manchester United vs Burnley: Bruno Fernandes
-
Liga Inggris 27 April 2024 23:00
-
Liga Inggris 27 April 2024 19:40
-
Liga Inggris 27 April 2024 19:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...