
Bola.net - Winger Real Madrid, Gareth Bale, meminta pihak mantan klubnya, Tottenham Hotspur, untuk tetap memberi kepercayaan kepada manajer Andre Villas-Boas.
Pasca dilumat Manchester City enam gol tanpa balas pekan lalu, Villas-Boas berada dalam tekanan dan beberapa kali disebut bakal didepak dari White Hart Lane. Bahkan sukses menahan imbang Manchester United 2-2 tadi malam belum membuatnya terlepas dari tekanan.
Hengkangnya Bale ke Santiago Bernabeu di awal musim 2013/14 juga disebut sebagai salah satu faktor merosotnya performa The Lily White. Namun menurut pria asal Wales, AVB masih pantas untuk diberi kepercayaan lebih.
"AVB pantas mendapat waktu karena ia adalah seorang manajer hebat. Ia sudah menunjukkannya tahun lalu. Mereka tengah melewati masa sulit, tetapi saya yakin ia adalah manajer yang cukup bagus untuk menekan pemainnya," ujar Bale.
"Mereka akan bangkit dan kembali mencatat hasil bagus, serta semoga menuai hasil positif sepanjang musim ini."
Bale, yang baru saja mencetak hattrick perdananya untuk Los Blancos, juga mengaku masih mengamati permainan eks timnya. Menurut Bale, secara permainan, Spurs tetap tampil atraktif tetapi kerap kurang beruntung di depan gawang. [initial]
(bts/atg)
Pasca dilumat Manchester City enam gol tanpa balas pekan lalu, Villas-Boas berada dalam tekanan dan beberapa kali disebut bakal didepak dari White Hart Lane. Bahkan sukses menahan imbang Manchester United 2-2 tadi malam belum membuatnya terlepas dari tekanan.
Hengkangnya Bale ke Santiago Bernabeu di awal musim 2013/14 juga disebut sebagai salah satu faktor merosotnya performa The Lily White. Namun menurut pria asal Wales, AVB masih pantas untuk diberi kepercayaan lebih.
"AVB pantas mendapat waktu karena ia adalah seorang manajer hebat. Ia sudah menunjukkannya tahun lalu. Mereka tengah melewati masa sulit, tetapi saya yakin ia adalah manajer yang cukup bagus untuk menekan pemainnya," ujar Bale.
"Mereka akan bangkit dan kembali mencatat hasil bagus, serta semoga menuai hasil positif sepanjang musim ini."
Bale, yang baru saja mencetak hattrick perdananya untuk Los Blancos, juga mengaku masih mengamati permainan eks timnya. Menurut Bale, secara permainan, Spurs tetap tampil atraktif tetapi kerap kurang beruntung di depan gawang. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 1 Desember 2013 21:35
-
Liga Spanyol 1 Desember 2013 18:37
-
Liga Inggris 1 Desember 2013 17:43
-
Editorial 1 Desember 2013 11:46
-
Liga Spanyol 1 Desember 2013 06:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:45
-
Liga Champions 23 Maret 2025 05:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 05:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 04:56
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...