
Bola.net - Terjawab sudah siapa kiper yang akan menggantikan peran Kepa di skuat Chelsea. The Blues baru saja meresmikan transfer Djordje Petrovic dari New England Revolution.
Chelsea saat ini mengalami krisis kiper. Pasalnya Kepa Arrizabalaga telah pindah ke Real Madrid dengan status pemain pinjaman.
Chelsea sendiri juga kehilangan Marcus Bettinelli yang masih mengalami cedera. Tak ayal Mauricio Pochettino butuh kiper baru untuk memperkuat timnya.
Advertisement
Hari ini, Minggu (27/8/2023), Chelsea resmi memperkenalkan kiper baru mereka. The Blues resmi memboyong Djordje Petrovic.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengumuman Resmi
Melalui laman resmi mereka, Chelsea mengumumkan bahwa mereka telah merampungkan perekrutan Djordje dari klub Amerika Serikat, New England Revolution.
"Chelsea telah menyelesaikan perekrutan Djordje Petrovic dari klub MLS New England Revolution," bunyi pernyataan resmi Chelsea.
"Kiper 23 tahun yang telah punya dua caps di timnas Serbia telah menyepakati kontrak berdurasi tujuh tahun dengan opsi perpanjangan selama satu tahun," tutup pernyataan resmi tersebut.
Mimpi Jadi Nyata
Petrovic sendiri mengaku sangat senang bisa menuntaskan transfernya ke Chelsea. Ia menyebut transfer ini adalah mimpi yang jadi nyata baginya.
"Saya benar-benar bahagia bisa bergabung dengan Chelsea. Ini adalah langkah besar dalam karir saya, di mana saya selalu bermimpi untuk bermain di salah satu klub terbesar di dunia," ungkap Petrovic.
"Saya telah mewujudkan impian saya itu hari ini, dan saya sangat gembira. Saya tidak sabar bermain di PRemier League dan saya harap saya bisa belajar banyak di Chelsea. Saya tidak sabar berjumpa dengan para fans kami dan bermain di Stamford Bridge," imbuh sang kiper.
Mahar Transfer
Menurut pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, Chelsea membayar cukup mahal untuk mendapatkan jasa Petrovic.
Sang kiper ditebus dengan 17,5 juta USD plus adds on senilai 2,2 juta USD.
Klasemen Premier League
(Chelsea FC, Fabrizio Romano)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Agustus 2023 06:35
Mauricio Pochettino Minta Chelsea Datangkan Dua Pemain Baru Lagi
-
Liga Inggris 26 Agustus 2023 04:10
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...