Gampang Cedera dan Flop, Liverpool Tawarkan Naby Keita ke Atletico Madrid

Gampang Cedera dan Flop, Liverpool Tawarkan Naby Keita ke Atletico Madrid
Naby Keita. (c) AP Photo

Bola.net - Memasuki jendela transfer musim panas, raksasa Premier League Liverpool dikabarkan telah menawarkan gelandang mereka, Naby Keita kepada jawara La Liga, Atletico Madrid.

Keita direkrut Liverpool dari RB Leipzig pada musim panas 2018 lalu. Pemain asal Guinea itu datang ke Anfield dengan reputasi sebagai salah satu gelandang terbaik Bundesliga.

Namun, karier Keita di Liverpool tak berjalan mulus. Awalnya, ia kesulitan mendapat kesempatan bermain. Setelah tampil reguler, giliran masalah cedera yang menghambat performa Keita.

1 dari 2 halaman

Penawaran Liverpool

Kesabaran Liverpool terhadap Keita tampaknya kini sudah habis. Klub Merseyside itu pun menaruh pemain 26 tahun tersebut ke dalam daftar jual mereka.

Kini seperti dilansir AS, perwakilan Keita kabarnya telah menawarkan kliennya kepada Atletico Madrid. Namun, kubu Los Colchoneros diklaim menolak tawaran tersebut.

Atletico diyakini tak memiliki ketertarikan merekrut Keita. Klaim ini berbanding terbalik dengan rumor beberapa waktu lalu yang menyebut Diego Simeone merupakan penggemar Keita.

2 dari 2 halaman

Berebut Rodrigo De Paul

Atletico kini diyakini lebih memilih untuk mengejar tanda tangan gelandang serang Udinese, Rodrigo De Paul. Pemain asal Argentina itu memang sedang cukup laris di pasaran.

Menariknya, Liverpool juga sempat dihubungkan dengan De Paul yang menciptakan sembilan gol dan 10 assist dalam pentas Serie A musim 2020/21 kemarin.

Sumber: AS