Gallas: Conte Akan Bangkitkan Chelsea

Gallas: Conte Akan Bangkitkan Chelsea
William Gallas (c) AFP
- Willian Gallas mendukung manajer anyar , Antonio Conte, untuk mengubah peruntungan klub - usai musim 15/16 yang berakhir dengan buruk.


Tak hanya gagal mempertahankan gelar juara mereka, The Blues juga harus puas dengan hanya finish di peringkat 10 klasemen akhir. Itu artinya mereka tidak akan bermain di Eropa musim depan.


Conte sendiri bakal mulai bekerja usai Euro 2016, dan Gallas mengaku yakin eks Juventus bakal bisa membawa tim kembali ke papan atas Inggris dalam waktu singkat.


"Amat sulit untuk melihat Chelsea berada di posisi seperti ini, terutama usai saya menghabiskan lima tahun di sana," tutur Gallas di Omnisport.


"Namun itu memang bisa terjadi, itu bisa terjadi di klub terhebat. Saya berpikir musim depan akan jadi musim yang baru. Saya berharap Chelsea kembali ke papan atas. Tidak mudah bagi mereka, namun melihat dari luar, sulit menerima situasi itu. Seperti yang saya bilang, tiap musim akan berbeda."


"Saya kira Conte akan membawa pengalamannya. Ia adalah pelatih yang senang memenangkan kompetisi. Ia mampu membuktikannya di Juventus. Saya kira ia akan memberikan banyak hal positif di Juventus." [initial]


 (omn/rer)