Gagal Penalti, Remy Tak Mau Salahkan Hazard

Gagal Penalti, Remy Tak Mau Salahkan Hazard
Eden Hazard (c) AFP
- Penyerang , Loic Remy, mengaku tak mau menyalahkan Eden Hazard yang gagal mengeksekusi penalti di laga kontra Stoke City, Rabu (28/10).


Chelsea dan Stoke bentrok di ajang Capital One Cup. The Blues sendiri kalah via adu penalti dengan skor 5-4 setelah sebelumnya hanya mampu main imbang 1-1 di waktu normal.


Chelsea sejatinya mendapat kesempatan untuk bisa menang jika saja penalti Hazard tak digagalkan oleh kiper Stoke, Jack Butland. Walau demikian, Remy tetap memuji performa pemain Belgia tersebut dan tak mau menyalahkan rekannya itu atas kegagalan tersebut.


"Kami bermain dengan sangat baik dan jika Eden gagal mengeksekusi penalti maka tak ada gunanya untuk menyalahkan dirinya," tegas Remy pada situs resmi The Blues.


"Kami sudah satu tim sejak awal musim ini. Ia adalah seorang pemain yang sangat bagus, sangat bertalenta dan saya yakin kami akan memenangkan lebih banyak laga bersamanya," seru pemain Prancis ini. [initial]


 (cfc/dim)