
Bola.net - - Antonio Conte dikabarkan hanya memiliki satu laga sisa untuk menyelamatkan kariernya di Chelsea. Jika gagal mengalahkan Watford, Conte bisa jadi bakal lengser dari kursi manajer The Blues.
Chelsea yang pekan lalu secara mengejutkan dipermalukan Bournemouth 0-3 di kandang sendiri kini kembali menemui tantangan berat kala harus melawat ke markas tim kuda hitam, Watford, Selasa (6/2) dini hari besok.
Masa depan Conte di Chelsea memang penuh ketidakjelasan sepanjang musim ini. Juru taktik asal Italia itu sempat diisukan bakal pergi dari Stamford Bridge pada akhir musim nanti.
Namun dengan performa Chelsea yang makin menurun akhir-akhir ini, Conte terancam dipecat lebih cepat dari perkiraan awal jika kembali terpeleset di markas Watford, demikian laporan Express.
Kubu Chelsea sendiri dikabarkan sudah menyiapkan beberapa calon pengganti seandainya Conte lengser, salah satunya adalah pria Italia lainnya yang kini menukangi Napoli, Maurizio Sarri.
Chelsea kini duduk di peringkat keempat klasemen Premier League dengan koleksi 50 poin, tertinggal 19 angka dari sang pemuncak klasemen, Manchester City.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Februari 2018 19:00
-
Liga Inggris 3 Februari 2018 14:00
-
Liga Inggris 3 Februari 2018 11:20
City Sulit Dibendung, Mourinho Lempar Handuk di Premier League
-
Liga Inggris 3 Februari 2018 10:40
-
Liga Italia 3 Februari 2018 10:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:13
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 10:08
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:07
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 10:01
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...