Gagal di FA, Parlour Yakin Wenger Mundur Sukarela

Gagal di FA, Parlour Yakin Wenger Mundur Sukarela
Arsene Wenger. (c) AFP
Bola.net - Salah seorang legenda Arsenal, Ray Parlour, yakin bahwa Arsene Wenger akan mundur dari jabatannya sebagai manajer The Gunners, andai gagal membawa klub menjadi juara Piala FA musim ini.

Piala FA adalah satu-satunya kans tim untuk merebut trofi musim ini. Kemungkinan untuk jadi juara makin besar, mengingat di antara tim yang tersisa: Wigan, Sheffield, Hull; Arsenal merupakan satu-satunya klub dengan skuat dan pengalaman yang paling mumpuni.

"Ini adalah minggu yang penting untuk Wenger sebagai seorang manajer. Ia saat ini ada di situasi di mana ia sudah sedikit lebih tua dan harus memikirkan tentang kesehatannya," tutur Parlour menurut laporan Daily Star.

"Jika mereka bisa memenangkan Piala FA, mungkin hal tersebut bakal membuat mereka percaya diri. Namun jika tidak, bakal ada banyak tekanan. Arsenal tidak akan pernah memecatnya (Wenger). Ia yang akan mundur. Ia mungkin didorong melakukan itu, namun tak akan dipecat," pungkasnya.

Arsenal akan menghadapi Wigan di Wembley untuk semifinal Piala FA akhir pekan ini. [initial]

 (dst/rer)