Gagal Cetak Gol Kontra Watford, Ibrahimovic Kecewa

Gagal Cetak Gol Kontra Watford, Ibrahimovic Kecewa
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, mengaku dirinya kecewa gagal menambah pundi-pundi golnya saat bermain melawan .

United bermain melawan Watford pada hari Sabtu kemarin di Old Trafford. Setan Merah berhasil menang dengan skor 2-0 berkat sumbangan gol dari Juan Mata dan Anthony Martial.

Ibrahimovic sendiri sejauh ini berhasil mencetak 20 gol di semua ajang dalam semusim. Ia jadi pemain United pertama yang bisa melakukan itu sepeninggal Sir Alex Ferguson. Pemain asal Swedia itu pun mengaku kecewa tak bisa menambah koleksi golnya di laga lawan Watford tersebut.

"Laga itu bisa saja berakhir dengan lebih banyak gol; Saya berharap saya bisa mencetak gol. Saya memiliki satu atau dua peluang bagus dan saya harusnya bisa mencetak gol," keluhnya pada Sky Sports.

"Maksud saya, dalam permainan ini Anda tidak mendapatkan banyak peluang dan ketika Anda mendapatkannya, Anda harus memanfaatkannya. Itu sebabnya saya sedikit kecewa pada diri saya, tapi saya merasa nyaman dalam pertandingan itu," ujar pemain 35 tahun ini.

"Saya mendapat banyak bola, mencoba untuk membuat dan memberikan stabilitas pada tim. Satu-satunya hal yang saya lewatkan adalah gol, tapi saya mencoba untuk memberikan (Juan) Mata dan (Henrikh) Mkhitaryan pilihan untuk bermain di sekitar saya untuk memberikan rasa percaya diri yang lebih besar para mereka," pungkasnya.

(sky/dim)