Gabung Setan Merah, Rojo Seperti Berkubang Dalam Mimpi

Gabung Setan Merah, Rojo Seperti Berkubang Dalam Mimpi
Marcos Rojo. (c) AFP
Bola.net - Bek kiri Argentina Marcos Rojo merasa sangat senang sekali saat mengetahui dirinya menjadi incaran Manchester United. Rojo mengatakan bahwa dia seperti hidup dalam mimpi karena akan mempunyai kesempatan bermain di klub sebesar Setan Merah.

Pemain berusia 24 tahun itu pindah ke United dari Sporting Lisbon usai membela negaranya di turnamen Piala Dunia 2014 lalu. Saat agennya memberitahukan bahwa United tertarik ingin memboyongnya ke Old Trafford, Rojo seakan tak percaya dan tidak dapat berhenti memikirkan transfer itu.

"Itu terjadi dalam sekejap. Saya berada di Portugal, agen saya menelepon dan mengatakan bahwa Manchester United tertarik dengan saya," ujar Rojo kepada Ole.

"Saat itu juga saya langsung hidup dalam mimpi. Saya tidak bisa mengontrol diri, saya memikirkannya setiap hari.

Rojo sendiri saat ini sedang berkutat dengan cedera bahu yang dia dapatkan pada laga derby Manchester dua pekan lalu.[initial]

 (sm/ada)