
Bola.net - Gelandang Manchester United, Donny van de Beek mengaku tidak keberatan dengan perubahan posisi yang ia alami di Setan Merah. Ia menilai bahwa ia siap ditempatkan dimanapun sang pelatih menginginkannya.
Van de Beek dikenal sebagai gelandang nomor 10 di Ajax Amsterdam. Ia bermain dengan baik di posisi itu sehingga Manchester United merekrutnya di musim panas kemarin.
Namun di MU, Van de Beek mengalami pergeseran posisi. Ole Gunnar Solskjaer lebih banyak memainkannya di posisi yang lebih ke belakang sebagai pemain nomor enam.
Advertisement
Ketika ditanya perasaannya bermain di posisi itu, begini jawaban Van de Beek. "Saya tidak bermasalah harus bermain agak ke dalam," ujar Van de Beek kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Punya Pengalaman
Van de Beek menyebut ia tidak asing dengan posisi pemain nomor 6 meski ia banyak bermain sebagai pemain nomor 10 di Ajax.
Jadi ia menegaskan siap bermain di posisi manapun yang diinginkan sang manajer daripadanya.
"Di Ajax saya sempat bermain di beberapa posisi seperti pemain No 8, No 10,. dan No 6. Jadi saya tidak masalah bermain agak ke belakang, saya siap bermain di manapun tim saya membutuhkan saya."
Kualitas Terbaik
Van de Beek juga menyebut bahwa ia memiliki satu karakteristik permainan yang bisa membantu timnya.
Ia senang masuk ke kotak penalti untuk mencetak gol dan assist, sehingga ia berharap bisa berkontribusi lebih bagi MU.
"Salah satu kelebihan saya adalah masuk ke kotak penalti, lalu membuat gol atau assist. Saya rasa itu adalah salah satu kekuatan saya." ujarnya.
Laga Berikutnya
Van de Beek berpotensi menjadi starter pada akhir pekan nanti.
Ia bisa diturunkan sejak awal saat Manchester United berhadapan dengan West Ham di pertandingan pekan ke-11 EPL.
(BT Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Desember 2020 21:22
Mason Greenwood Diminta 'Eksploitasi' Keberadaan Edinson Cavani
-
Bundesliga 3 Desember 2020 20:59
Mau Erling Haaland, MU Harus Setor Rp 342 Milyar ke Mino Raiola
-
Liga Champions 3 Desember 2020 20:44
-
Liga Champions 3 Desember 2020 20:31
-
Liga Champions 3 Desember 2020 19:47
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...