Gabung Liverpool, Gotze Tergantung Ancelotti

Gabung Liverpool, Gotze Tergantung Ancelotti
Mario Gotze (c) AFP
- Masa depan Mario Gotze di Bayern Munchen hingga kini masih terus dilanda keraguan.


Gelandang Jerman kabarnya akan jadi target utama , yang berniat untuk mempertemukan kembali sang pemain dengan mantan bosnya di Borussia Dortmund, Jurgen Klopp.


Gotze jarang dimainkan Josep Guardiola musim ini dan bisa jadi akan henkang dari Allianz Arena di akhir musim, namun mengaku bahwa ia akan menanti apa yang bakal dikatakan oleh manajer baru, Carlo Ancelotti, sebelum mengambil keputusan terkait masa depan.


"Hal tersebut akan tergantung pada banyak faktor," tutur pemain Jerman berusia 23 tahun pada ZDF.


"Semua akan terungkap di masa mendatang. Kami masih menjalani musim kompetisi saat ini, tentu, akan amat penting untuk mengetahui apa yang dipikirkan oleh manajer baru mengenai diri saya nantinya."


Selain Liverpool, Gotze sebelumnya juga sempat dikaitkan dengan Juventus. [initial]


 (zdf/rer)