Gabung Chelsea, Enrique Akan Ajak Bos Celta Vigo

Gabung Chelsea, Enrique Akan Ajak Bos Celta Vigo
Luis Enrique (c) AFP

Bola.net - - Luis Enrique ingin menghadirkan Juan Carlos Unzue untuk menemaninya di musim panas ini.

The Sun mengatakan Enrique ingin mengumpulkan lagi semua staff-nya di dulu, andai ia memang mendapatkan penawaran untuk bekerja di Stamford Bridge.

Pria Spanyol, yang kini difavoritkan untuk mengambil alih posisi Antonio Conte di musim panas, memiliki staff yang sudah membuat dirinya sukses membawa Barca meraih sembilan trofi berbeda dalam tiga tahun di Camp Nou.

Salah satunya adalah manajer Celta Vigo, Unzue, pemandu bakat Roberto Moreno, pelatih Rafael Pol dan psikolog Joaquin Valdes.

Luis EnriqueLuis Enrique

Dan andai memang Enrique menggantikan Antonio Conte di London Barat, dia bakal amat ingin menghadirkan semua mantan staffnya di Barca ke ibu kota Spanyol.

Ketika Unzue ditunjuk sebagai bos Celta pada Mei 2017 silam, ia ikut membawa tim yang sebelumnya bekerja untuk Enrique di Camp Nou.

Chelsea sendiri tengah duduk di peringkat empat klasemen sementara Premier League, terpaut satu angka dari Tottenham yang ada di bawahnya.