Gabung Arsenal, Elneny Langsung Targetkan Treble

Gabung Arsenal, Elneny Langsung Targetkan Treble
Mohamed Elneny (c) Arsenalpics
- Gelandang asal Mesir, Momahed Elneny, menegaskan dirinya siap membantu Arsenal meraih tiga gelar juara sekaligus alias treble pada musim ini.


Elneny baru saja resmi menjadi penggawa Arsenal. Ia didatangkan dari klub Swiss, FC Basel. Kabarnya butuh dana lima juta Pounds untuk merekrutnya ke Emirates Stadium.


Walau berstatus sebagai pemain baru, namun gelandang berusia 23 tahun itu langsung mematok target tinggi bersama The Gunners. Ia mengaku siap membantu skuat asuhan Arsene Wenger tersebut meraih tiga gelar juara sekaligus musim ini.


"Saya ingin mengatakan pada para fans bahwa, meskipun Anda belum banyak melihat penampilan saya, saya berjanji akan memberikan kontribusi positif bagi tim ini," serunya pada Arsenal Player.


"Saya berharap kami memenangkan Premier League dan FA Cup, dan juga Liga Champions," koarnya. [initial]


 (ap/dim)