Fulham Resmi Tampung Heitinga Dari Everton

Fulham Resmi Tampung Heitinga Dari Everton
John Heitinga. (c) FFC
Bola.net - Fulham mengumumkan bahwa mereka resmi mendapatkan John Heitinga dari Everton. Bek asal Belanda itu dikontrak sampai akhir musim ini.

Kepindahan Heitinga merupakan peristiwa yang melegakan bagi pemain berusia 30 tahun ini setelah membeku di Goodison Park. Melalui situs resmi klub ia mencurahkan kegembiraannya berlabuh di Craven Cottage.

"Saya sangat senang kepindahan saya selesai dan saya sudah tidak sabar turun di laga pertama saya. Saya pikir ini keputusan yang tepat bagi saya sendiri dan saya ingin segera bertemu rekan-rekan saya. Saya sudah berbicara dengan Rene Meulensteen dan saya pikir ini klub yang tepat buat saya," ungkap Heitinga.

Di musim ini Heitinga hanya diberi kesempatan bermain sebanyak lima kali di semua ajang kompetisi oleh Roberto Martinez. Selain tak mendapat jatah bermain, ingin tampil di Piala Dunia menjadi salah satu alasannya hengkang.

Heitinga bergabung ke Everton tahun 2009 lalu dari klub La Liga Atletico Madrid. (FFC/ada)