Frank Lampard Bantah Tudingan Mason Mount Jadi Anak Emasnya

Frank Lampard Bantah Tudingan Mason Mount Jadi Anak Emasnya
Gelandang Chelsea Mason Mount. (c) AP Photo

Bola.net - Frank Lampard memahami kesulitan Mason Mount di luar lapangan. Mount dipandang sebagai anak emas Lampard yang bermain hanya karena kesukaan sang pelatih, bukan karena ketrampilannya.

Tudingan ini muncul dari kecenderungan Lampard memercayai Mount. Beberapa kali Mount bermain buruk untuk Chelsea, tapi Lampard terus memberinya kesempatan.

Meski begitu, kini Lampard membantah tegas gosip anak emas tersebut. Mount bermain hanya karena dia layak bermain, tidak ada alasan lain. Dia pun tidak punya pemain favorit dalam skuad Chelsea.

Lampard pun menuding media sosial sebagai penyebab kesulitan Mount di luar sana. Label 'anak emas' itu muncul karena ramai media sosial.

Baca komentar Lampard selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 3 halaman

Tidak ada favorit!

Lampard tegas membantah gosip 'anak emas' tersebut. Entah Mount atau siapa pun, tidak ada pemain yang jadi favoritnya. Mereka yang bermain dipilih karena memang layak mendapatkan kesempatan.

"Jangan salah, Mason Mount atau pemain lain dalam skuad ini tidak akan ada yang jadi favorit saya," tegas Lampard di laman resmi Chelsea.

"Di lini tengah saya punya banyak opsi, tidak ada satu pemain yang lebih diandalkan dari yang lain -- kecuali dari latihan dan performa mereka."

2 dari 3 halaman

Daya tarik Mount

Lampard pun membagikan sejumlah alasan memilih Mount. Dia menyukai ketegasan Mount sebagai gelandang. Tidak banyak gaya, tidak bermain sendiri, tapi melakukan semuanya dengan efisien untuk tim.

"Mason tampak sangat baik. Dia santai dan kasual, dia tidak banyak bermain Instagram. Dia tidak terlalu banyak menyuguhkan skill di lapangan, yang memang seharusnya tidak," lanjut Lampard.

"Dia membuat operan yang bersih, tajam, dan efisien. Dia menekan lawan dengan baik sama seperti gelandang-gelandang lain yang pernah bekerja di bawah saya."

3 dari 3 halaman

Bukan anak emas

Bukannya mau memperkeruh situasi, tapi Lampard pun meyakini Mount punya potensi besar. Bukan soal anak emas atau tidak, Mount memang pantas dipandang sebagai salah satu bakat terbaik Inggris sekarang.

"Saya tidak mau memanaskan isu bahwa dia adalah 'anak emas saya' atau semacamnya, sebab saya hanya bersikap positif padanya. Saya tahu Mason harus terus berkembang," sambung Lampard.

"Lihat saja sikapnya dan hasratnya untuk berkembang. Dia bisa mencetak lebih banyak gol, membuat lebih banyak assists, dia adalah pesepak bola berkualitas yang akan semakin baik," pungkasnya.

Sumber: Express