Fowler Sebut Sturridge Masih Yang Terbaik di Premier League

Fowler Sebut Sturridge Masih Yang Terbaik di Premier League
Robbie Fowler (c) AFP

Bola.net - - Mantan bomber Liverpool Robbie Fowler membela Daniel Sturridge dengan menyebutnya masih merupakan salah satu striker terbaik di Premier League saat ini.

Sturridge mengalami pasang surut penampilan selama membela Liverpool. Ia memiliki talenta yang luar biasa. Hal tersebut ia tunjukkan saat bertandem bersama Luis Suarez di musim 2013-14 dengan raihan 22 gol dari 29 pertandingan.

Namun setelah itu, ia banyak absen bagi The Reds. Pasalnya ia kerap mengalami cedera. Otomatis hal itu juga ikut berpengaruh pada ketajamannya.

Meski demikian, Sturridge masih cukup sering bisa menunjukkan ketajamannya saat dipercaya untuk bermain. Atas dasar itulah Fowler menyebut striker kidal berusia 27 tahun tersebut masih merupakan penyerang yang berkelas.

"Anda melihat penampilan Daniel sejak ia berada di Liverpool dan ia selalu mencetak gol," seru Fowler kepada situs resmi The Reds.

Daniel SturridgeDaniel Sturridge

"Sayangnya, selama setahun terakhir atau 18 bulan ia mengalami masa-masa yang buruk karena cedera. Anda tidak bisa menyalahkan atau salah pemain manapun untuk itu, saya pernah mengalami hal itu. Saua tahu betapa sulitnya itu. Itu sungguh sulit," tegasnya.

"Anda tahu saat Anda bermain, Anda bisa membuat perbedaan. Daniel telah membuktikan berkali-kali, pada masanya dan saat ia fit dan prima, ia mungkin adalah salah satu striker terbaik di Premier League. Saya tidak mengatakannya bahwa sebagai penggemar Liverpool yang bias, saya pikir Daniel telah membuktikannya," seru Fowler.

Sejak gabung dari Chelsea pada Januari 2013, Sturridge telah tampil 118 kali bagi Liverpool. Ia bisa menyumbangkan 61 gol bagi klub Merseyside tersebut plus 21 assist.