Form Kandang Jeblok Bikin Eks Kapten United Syok

Form Kandang Jeblok Bikin Eks Kapten United Syok
Old Trafford jadi neraka David Moyes musim ini. (c) AFP
Bola.net - Kandang Manchester United seolah menjadi neraka bagi David Moyes musim ini, dan kenyataan pahit itu membuat banyak pihak menjadi terkejut.

Sejak dibesut Moyes, United sudah mengalami empat kekalahan kandang dari enam laga terakhir, bahkan jika dirunut ke belakang United sudah mengalami total lima kekalahan kandang di semua ajang sejauh musim ini.

Salah satu yang mengaku syok adalah eks kapten Setan Merah, Lou Macari. Ia bahkan sampai kehilangan kata-kata melihat anak asuh Moyes tampil medioker justru di depan publik Old Trafford musim ini.

"Biasanya tim tamu datang ke Old Trafford dan dihajar. Laga biasanya berjalan satu arah nyaris sepanjang pertandingan dan tim tamu biasanya pulang dengan kekalahan. Tiga atau empat laga terakhir di Old Trafford tak begitu - kami bahkan kesulitan mendekati tim lawan," keluhnya pada MUTV.[initial]

 (tri/row)