
Bola.net - - Mantan striker Manchester United, Diego Forlan, berkeras bahwa Paul Pogba akan segera menunjukkan kemampuan sebenarnya di Old Trafford.
Pogba bergabung kembali dengan United dari Juventus dengan nilai transfer yang memecahkan rekor dunia di musim panas, dan sudah mencetak tujuh gol dan memberikan empat assist untuk Setan Merah di semua kompetisi musim ini.
Pemain berusia 24 tahun kesulitan tampil konsisten musim ini dan sering mendapat kritik.
Namun Forlan berkeras bahwa Pogba akan tampil lebih baik di United musim depan, usai menjalani pra-musim penuh dan mantan pemain Uruguay meminta semua fans klub untuk terus percaya pada pemain Prancis.
Diego Forlan
"Meski dia sudah memiliki banyak pengalaman dan juga caps Internasional dari mantan pemain yang mengkritiknya di usia yang sama, dia masih muda dan masih akan mencapai puncak kondisi fisik dan mentalnya," tutur Forlan di La Nacion.
"Dia bisa bermain di level top untuk 12 tahun. Selain itu dia juga ada di klub yang akan terus bersabar, yang stabil, dan tempat di mana pemain biasanya diberi waktu untuk berkembang dan juga didukung oleh lingkungan profesional."
"Fans juga sabar dan berbicara dari pengalaman saya, saya berharap bisa mencetak gol perdana di Old Trafford. Saya kira anda akan melihat Pogba yang lebih baik musim depan, pemain yang sudah menjalani pra-musim lebih baik. Dia juga sempat tak fokus terkait isu yang mengaitkannya dengan United."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Maret 2017 23:56
-
Bolatainment 20 Maret 2017 23:15
-
Liga Inggris 20 Maret 2017 22:41
-
Liga Spanyol 20 Maret 2017 21:16
-
Liga Inggris 20 Maret 2017 21:12
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 02:07
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 01:44
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 01:15
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:49
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...