Forlan Sarankan MU Serius Kejar Juara Liga Europa

Forlan Sarankan MU Serius Kejar Juara Liga Europa
Diego Forlan (c) AFP
- Diego Forlan sarankan agar Manchester United tak main-main dalam menjalani kompetisi Liga Europa. Pasalnya, trofi ini yang bisa menyelamatkan reputasi MU.


Musim ini, klub bermarkas di Old Trafford tersebut tengah mengalami masa sulit. MU sudah tak lolos dari babak penyisihan grup Liga Champions musim ini.


Di kancah liga, MU juga terancam gagal masuk empat besar karena tertinggal di peringkat lima, berjarak enam poin dari posisi empat. Trofi yang paling mungkin diraih menyisakan Liga Europa dan FA Cup.


"Manchester United sudah keluar dari Liga Champions dan mungkin akan sulit menjadi juara Premier league," kata mantan pasukan The Red Devils tersebut pada The National.


"Liga Europa dan FA Cup merupakan trofi yang bisa diharapkan musim ini, tapi Liga Europa lebih sulit diraih.


"Jika mereka menjadi juara akan menjadi insentif, karena itu akan membuat fans mereka senang di akhir musim yang menyedihkan ini dan gelar itu juga bisa membuat mereka masuk Liga Champions," terang pemain asal Uruguay tersebut. [initial]

 (ntnl/shd)