
Bola.net - - Diego Forlan mengaku ia melihat ada banyak kemiripan antara manajer , Antonio Conte, dan Jose Mourinho.
Manajer Italia mencatat prestasi gemilang di paruh pertama musim ini, dengan membawa Chelsea mencatat 12 kemenangan beruntun di liga dan unggul enam poin dari Liverpool di puncak klasemen.
The Blues sepertinya sudah mampu bangkit dari periode buruk musim lalu, yang diwarnai oleh pemecatan Jose Mourinho, usai tim bermain jauh di bawah standar sebagai juara bertahan Premier League.
"Saya tahu orang memilih Diego Costa, atau Pedro, atau Eden Hazard, namun apa yang dilakukan Antonio Conte adalah membentuk tim," tutur Forlan di The National.
"Dia melakukannya di Juventus, di mana mereka membangun pertahanan yang bagus, dengan serangan balik yang hebat. Dia mengingatkan saya dengan Mourinho, yang juga memiliki karakter intens."
Forlan lantas mengatakan bahwa para pemain Chelsea juga layak mendapatkan pujian atas performa bagus yang sudah mereka tunjukkan.
"Ada banyak yang memuji formasi tiga bek Conte, yang ia terapkan usai tim mencatat start sulit. Saya tidak ingin terlalu banyak membahas taktik, seperti yang dilakukan di banyak media. Sepakbola adalah permainan sederhana dan hal terpenting, selain formasi, adalah pemain yang melakukan pekerjaan mereka, bukan formasi."
"Semua formasi punya kekurangan dan kelebihan, namun tidak ada yang bekerja tanpa magis dari pemain. Sistem, pelatih, dan presiden, tidak bisa memenangkan pertandingan. Pemain yang melakukannya."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Desember 2016 23:10
-
Liga Inggris 29 Desember 2016 22:58
-
Liga Inggris 29 Desember 2016 20:43
-
Liga Inggris 29 Desember 2016 15:23
-
Liga Inggris 29 Desember 2016 15:15
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...