Fletcher: Saya Harap MU Tembus Empat Besar

Fletcher: Saya Harap MU Tembus Empat Besar
Manchester United (c) AFP
- Darren Fletcher mengharap mantan timnya, Manchester United, bisa bangkit dan masuk ke posisi empat besar di akhir musim nanti.


Hal tersebut dikatakan oleh Fletcher, usai ia membantu timnya, West Brom, meraih kemenangan tipis 1-0 atas Setan Merah di The Hawthorns semalam.


"Ketika Anda bermain melawan klub lama Anda, Anda amat ingin meraih kemenangan," tutur Fletcher pada Sky Sports.


"Anda berharap United bisa meraih sukses besar dan saya harap mereka bisa bangkit dan meraih empat besar, namun yang saya utamakan untuk saat ini adalah West Brom."


"Pertama dan yang utama, adalah kami harus meraih 40 poin dan kami akan terus coba melakukannya. Saya kira kami sudah tampil bagus sejauh ini dan siap mempertahankan hal tersebut di pertandingan-pertandingan berikutnya." [initial]


 (sky/rer)