Fletcher: Manchester United Kehilangan Karakter

Fletcher: Manchester United Kehilangan Karakter
Fletcher ingin MU terus menang. (c) AFP
Bola.net - Darren Fletcher percaya bahwa keterpurukan Manchester United saat ini bukan sepenuhnya kesalahan dari taktik dan strategi yang diracik oleh David Moyes. Menurutnya, karakteristik pemain juga memerankan peran penting dalam menentukan hasil akhir.

Di sepanjang tahun 2014, Manchester United belum sekalipun meraih kemenangan dan terus menerus kalah. Terakhir, mereka ditundukkan oleh Sunderland di babak semifinal Piala Liga.

"Saya amat percaya pada hal itu. Ya, saya tahu bahwa taktik dan kehadiran beberapa pemain tertentu bisa membuat perbedaan. Namun saya pikir sikap pemain, determinasi, dan karakter lebih memainkan banyak peranan di saat seperti ini," tuturnya pada The Mirror.

"Apapun keputusan buruk yang kami dapat di atas lapangan, kami harus bisa terus tampil baik untuk mengatasi kendala itu dan segera kembali ke trek kemenangan," pungkas Fletcher.

Manchester United akan menghadapi Swansea City di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. [initial]

 (mir/rer)