
Bola.net - Roberto Firmino tampak mulai 'pelit gol' akan tetapi legenda Liverpool, John Barnes, mengaku tak khawatir dengan hal tersebut.
Firmino memang tak dirancang untuk mencetak banyak gol bagi Liverpool. Akan tetapi ia sempat menunjukkan ketajaman yang cukup memuaskan.
Akan tetapi belakangan ini pemain Brasil tersebut mulai jarang mencetak gol. Ia hanya menyumbangkan sebiji gol dari 14 laga.
Advertisement
Total dari 24 laga ia cuma menyumbang dua biji gol saja. Sejumlah fans Liverpool pun mulai merasa khawatir dengan menurunnya ketajaman Firmino ini.
Barnes tak Khawatir Firmino Pelit Gol
Di sisi lain, Sadio Mane dan Mohamed Salah tetap bisa menyumbang gol demi gol bagi Liverpool. Sebagian fans dan pandit merasa Roberto Firmino harusnya juga bisa mencetak banyak gol.
Akan tetapi John Barnes merasa tak khawatir dengan menurunnya ketajaman Firmino saat ini. Dikatakannya Firmino tak perlu mencetak banyak gol karena ia bisa fokus ke area yang lain
"Tidak adalah jawabannya," jawab Barnes ketika ditanya apakah menurunnya ketajaman Firmino ini adalah sebuah masalah oleh BonusCodeBets, via Goal.
"Peran Firmino sedikit berbeda dan ini belum tentu tentang menjaringkan bola; faktanya, ia membawa lebih banyak ke tim daripada sekadar gol. Dengan memiliki dirinya untuk mendukung Salah dan Mane di depan gawang, dan bagi keduanya untuk memimpin dalam hal mencetak gol, telah memberikan hal yang sangat bagus bagi tim, yang menjadi sangat jelas musim lalu," serunya.
“Trio ajaib ini menyelesaikan musim dengan kombinasi 57 gol dan 38 assist - sekarang itu sesuatu yang bisa dibanggakan. Ya, taktiknya sedikit berbeda dengan banyak tim lain tetapi berhasil," tegasnya.
Soal Kedatangan Jota ke Liverpool
Liverpool mendatangkan Diogo Jota pada musim panas 2020 ini. Eks pemain Wolverhampton itu diharap bisa menjadi pelapis bagi trio lini serang The Reds.
John Barnes pun meyakini bahwa Jota akan bisa memberikan bantuan besar pada trio lini serang Liverpool. Ia akan bisa meringankan beban kerja Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino.
“Jota adalah pemain hebat yang akan bisa membantu memperkuat skuat,” kata Barnes.
“Akankah ia bermain di depan? Mungkin tidak tapi ia memberi kami kualitas yang cukup sehingga jika salah satu dari tiga penyerang cedera, ia bisa masuk dan melakukan pekerjaan dengan sangat baik dan seseorang yang bisa Anda andalkan," cetusnya.
“Untuk seseorang yang mengatakan bahwa ia siap untuk bermain di setiap posisi yang manajer inginkan mengatakan banyak tentang pemain dan sikapnya. Ini menunjukkan tingkat kedewasaan, dedikasi dan profesionalisme. Saya benar-benar berpikir Jota akan membawa banyak hal ke tim. Ia salah satu yang harus diperhatikan," tandasnya.
Roberto Firmino musim ini sudah bermain lima kali dan menyumbangkan dua assist. Sementara itu Diogo Jota sudah dimainkan Liverpool empat kali dan menyumbang satu gol.
(Goal)
Berita Liverpool Lainnya:
- Perekrutan Thiago di Liverpool Bikin Wijnaldum Bahagia, Apa Alasannya?
- 10 Penjaga Gawang Terbaik Dunia Saat Ini (Bagian 2)
- Absennya Alisson Punya Dampak Besar Pada Skuat Liverpool, Kok Bisa?
- Sadis! Grujic Klaim Karier Adrian di Liverpool Sudah Berakhir
- Adrian Dianggap tak Layak Jadi Kiper Pengganti Alisson di Liverpool, Setuju?
- Lima Tahun Jurgen Klopp di Liverpool: Empat Prediksinya yang Tepat dan Satu yang Meleset
- Liverpool Pastikan Xherdan Shaqiri Negatif Covid-19
- Adrian Dikritik, Liverpool Resmi Datangkan Calon Penerus Alisson Becker dari Brasil
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Oktober 2020 22:54
Usai Dibantai Villa, Apakah Liverpool Perlu Memboyong Koulibaly?
-
Liga Inggris 8 Oktober 2020 21:27
Borong Pemain-pemain Top, Bukan Berarti Chelsea Bakal Auto Menang Melulu
-
Liga Inggris 8 Oktober 2020 20:59
Liverpool Diklaim tak Akan Mau Adu Kuat Dengan MU Untuk Beli Sancho
-
Liga Inggris 8 Oktober 2020 19:28
Adrian Gagap di Bawah Mistar Gawang, Ini Solusi untuk Liverpool
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:01
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:56
-
Otomotif 20 Maret 2025 11:48
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 11:36
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...