Firmino Mengaku Kian Padu Dengan Coutinho dan Mane

Firmino Mengaku Kian Padu Dengan Coutinho dan Mane
Roberto Firmino (kanan) rayakan gol bersama Coutinho dan Mane. (c) LFC

Bola.net - - Gelandang serba bisa Liverpool Roberto Firmino mengaku dirinya kini kian padu bekerja sama dengan dua koleganya di lini depan The Reds yakni Philippe Coutinho dan Sadio Mane.

Firmino dan Coutinho sudah sama-sama bermain dan membentuk kerjasama yang cukup padu sejak musim lalu. Di musim ini mereka mendapat tambahan partner baru di lini depan yakni Mane.

Kehadiran Mane ternyata berimbas positif pada permainan tim secara keseluruhan. Mereka jadi tim haus gol dan mampu tampil atraktif. Performanya juga mengatrol kinerja Firmino maupun Coutinho.

Ketiga pemain tersebut sejauh musim ini berjalan sudah berhasil menciptakan 26 gol. Mane jadi top skor dengan torehan 11 golnya, sementara Firmino sembilan dan Coutinho masih enam.

Firmino mengatakan, meski baru musim ini main bersama, namun ia dan Coutinho plus Mane mampu menunjukkkan kerjasama yang kian padu dari hari ke hari.

"Mereka pemain yang luar biasa, mereka unik," ujar Firmino pada situs resmi The Reds.

"Dengan pemain yang sangat bagus seperti mereka, saya tahu apa yang akan mereka lakukan sebelum mereka mendapatkan bola," terangnya.

"Kami akan terus memberikan kemampuan kami seluruhnya," sambungnya.