Final FA Cup 2015, Dipimpin Jon Moss, Arsenal dan Aston Villa Unbeaten

Final FA Cup 2015, Dipimpin Jon Moss, Arsenal dan Aston Villa Unbeaten
Jon Moss wasit final FA Cup 2015 (c) ist
Bola.net - Wasit 44 tahun, Jonathan Moss resmi ditunjuk untuk memimpin final FA Cup 2015 antara Arsenal versus Aston Villa di Wembley (30/05). Ditunjuknya Moss dikarenakan penampilannya yang dinilai konsisten di Premier League.

Di musim ini, Moss dua kali memimpin pertandingan yang melibatkan Arsenal, dan dua kali kali pula yang melibatkan Astob Villa. Menariknya, tidak ada satu pun yang berakhir dengan kekalahan bagi dua tim tersebut.

Moss menjadi pengadil saat The Gunners mengalahkan Crystal Palace dan Stoke, masing-masing dengan skor 2-1 dan 3-0. Untuk Aston Villa, wasit asal West Riding itu memimpin laga di mana laga kontra West Ham berakhir tanpa gol, dan Villa menang 2-1 atas West Brom berkat penalti Benteke di injury time.

Untuk mengawal final, Moss akan dibantu oleh dua asisten wasit. Mereka adalah Darren England dan Simon Bennett. Sedangkan Craig Pawson dipastikan menjadi fourth official dan Harry Lennard sebagai cadangan asisten wasit.

Menurut jadwal, SCTV akan menayangkan pertandingan ini secara live pada pukul 23.30 WIB. [initial]

 (bola/dct)