Final Carabao Cup, Arsenal Tak Jadi Ganti Celana

Final Carabao Cup, Arsenal Tak Jadi Ganti Celana
Pemain Arsenal Lakukan Selebrasi Gol ke Gawang Everton (c) AFP

Bola.net - - Arsenal mendapatkan angin segar sebelum menghadapi pertandingan final Carabao Cup melawan Manchester City. Penyelenggara kompetisi tersebut, EFL, sudah mengizinkan Arsenal untuk mengenakan kostum kandang merah-putih-merah.

Awalnya, EFL menginstruksikan Arsenal untuk mengganti celana putih menjadi celana merah. Sebab, dikhawatirkan para pemain akan kebingungan di lapangan mengingat Manchester City juga menggunakan celana putih.

Namun demikian, juru bicara EFL, mengubah keputusannya tersebut berdasarkan banyak pertimbangan sebelumnya.

"Setelah beberapa pertimbangan, telah diputuskan bahwa Arsenal dan Manchester City akan menggunakan celana putih pada pertandingan final nanti," ujarnya dikutip dari tribalfootball.

"Arsenal awalnya diinstruksikan untuk menggunakan celana merah, namun setelah EFL berdiskusi dengan kedua tim, diputuskan setiap tim dapat menggunakan kostum kebanggaannya masing-masing."

"Karena ini adalah final, yang penting adalah kedua tim tidak menimbulkan masalah bagi staf pertandingan," pungkasnya.