
Bola.net - Mantan pemain Liverpool, Steve Nicol mendukung bergabungnya Fernando Llorente ke Manchester United. Nicol percaya striker veteran itu akan sangat berguna bagi skuat Setan Merah.
Pada musim panas ini, Manchester United kehilangan salah satu striker mereka. Mereka melepaskan Romelu Lukaku ke Inter Milan dengan mahar transfer 74 juta pounds.
United sendiri tidak membeli striker baru untuk menggantikan Lukaku. Namun beberapa hari terakhir beredar kabar bahwa United tertarik merekrut Fernando Llorente yang berstatus sebagai free agent.
Advertisement
Di mata Nicol, United harus mencoba untuk mendatangkan eks Tottenham tersebut. "Saya rasa merekrut Llorente bukan ide yang buruk untuk Man United," beber Nicol kepada ESPN FC.
Baca komentar lengkap eks Liverpool tersebut.
Berikan Pilihan
Nicol percaya bahwa United saat ini tidak memiliki opsi yang cukup untuk lini serang mereka.
Untuk itu mendatangkan Llorente yang berstatus sebagai free agent akan memberikan dampak yang bagus untuk lini serang mereka.
"Masalah yang harus dihadapi oleh seorang striker adalah jumlah pertandingan dan mereka hanya memiliki satu penyerang yaitu Marcus Rashford. Mereka tidak punya penyerang yang sudah teruji, dan Llorente akan memberikan mereka pilihan."
Bakal Berguna
Nicol mengakui bahwa taktik serangan cepat Solskjaer saat ini kurang cocok untuk diterapkan kepada Llorente yang memiliki kecepatan pas-pasan.
Namun ia menilai Llorente bisa memberikan dimensi baru dalam serangan Setan Merah.
"Solskjaer ingin Manchester United memainkan sepakbola menyerang, dan mereka ingin bola terus mengalir di sekitar pemain mereka."
"Namun saya rasa ada peluang mereka akan mengubah taktik mereka. Untuk itu Llorente akan menjadi opsi yang bagus untuk tim ini." ia menandaskan.
Prioritaskan MU
Llorente sejatinya tengah mendapatkan banyak tawaran di musim panas ini.
Namun sang striker diberitakan memprioritaskan untuk pindah ke Manchester United.
(ESPN FC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 21:20
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 20:20
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 20:00
Ini Rahasia Sang Ayah Agar Aaron Wan-Bissaka Jadi Pesepakbola Sukses
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 17:51
Soal Penalti, Rashford Diminta Contoh Ketegasan Van Nistelrooy
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 17:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...