Ferguson: Manchester United Sekarang Seperti Mourinho

Ferguson: Manchester United Sekarang Seperti Mourinho
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Sir Alex Ferguson percaya Jose Mourinho sudah bisa menciptakan Manchester United yang sesuai dengan citra manajer Portugal.

Mourinho mencatat start lamban di awal masa kepelatihannya di Old Trafford, dan sepertinya akan sulit untuk memenuhi ekspektasi, seperti dua pendahulunya, Louis van Gaal dan David Moyes.

Namun United sudah banyak berkembang dalam beberapa bulan terakhir dan tak pernah lagi menelan kekalahan di liga domestik, sejak dihajar 0-4 oleh Chelsea di Oktober.

"Tim menggambarkan manajernya. Mereka bermain dengan energi yang luar biasa, determinasi, keinginan untuk menang - yang saya kira sangat penting," tutur Ferguson di BBC.

"Jika mereka tidak meraih semua hasil imbang ini, saya kira mereka bisa bersaing dengan Chelsea. Itu adalah hal yang disayangkan dan dia harus bisa menerima itu, namun saya kira dia akan senang melihat perkembangan tim."

Ferguson menambahkan: "Saya kira dia melakukannya dengan baik. Ini seperti pemain yang datang ke United, bukan perkara yang mudah. Tidak mudah untuk mengubah tim dari era saya. Saya kira Louis van Gaal bekerja dengan baik dan Jose juga. Tim bermain bagus, namun dia tidak beruntung karena tim banyak meraih hasil imbang."