Ferguson Bersedia Tampung Lampard di MU

Ferguson Bersedia Tampung Lampard di MU
Frank Lampard. (c) AFP
Bola.net - Sir Alex Ferguson kabarnya kembali menghidupkan ketertarikan pada Frank Lampard, ia rela memberi space bagi gelandang Chelsea itu di Old Trafford.

Kendati sudah tak lagi muda, Lampard adalah pemain yang punya pengalaman kelas kakap. Dirinya juga salah satu gelandang paling produktif, plus bisa digamit secara gratis akhir musim nanti.

LA Galaxy awalnya adalah klub favorit yang bakal menjadi pelabuhan Lampard berikutnya, namun Lampard disarankan pelatih The Three Lions Roy Hodgson agar tetap di Eropa, agar lebih terpantau.

Jika memang dirinya berkenan Ferguson kabarnya siap menampung salah satu playmaker terbaik di eranya tersebut. Bimbingannya akan sangat dibutuhkan para "Setan Merah Kecil" milik Manchester United.[initial]

 (tri/lex)