Ferguson Berharap Ada Yang Pecahkan Rekornya di MU

Ferguson Berharap Ada Yang Pecahkan Rekornya di MU
Sir Alex Ferguson (c) AFP
Bola.net - Sir Alex Ferguson berharap ada Manajer anyar di Old Trafford yang bisa mengalahkan prestasinya selama membesut Manchester United.

Manajer asal Skotlandia tersebut bergelimang kesuksesan selama sekitar 27 tahun membela Setan Merah. Bersamanya, United mampu mengoleksi 38 trofi juara. 13 di antaranya merupakan trofi juara Premier League dan dua trofi Liga Champions.

Rekor itu tentu sangat luar biasa. Walau demikian, Ferguson berharap ada Manajer baru di Old Trafford yang nantinya akan bisa mengalahkan prestasinya tersebut.

"Kami menjalani sejumlah rangkaian kesuksesan ketika saya masih berada di klub tersebut dan kami memenangkan banyak sekali trofi. Namun saya benar-benar berharap ada seseorang yang datang dan memecahkan rekor saya di klub ini. Saya benar-benar berharap demikian," seru Ferguson pada The Mirror.

"Saya ingin ada Manajer baru yang datang dan memenangkan 45 trofi dalam 25 tahun. Tak ada hal yang bisa membuat saya lebih bahagia ketimbang hal tersebut. Mengapa? Sebab itu adalah rantai makanan di klub ini. Pertama, ada Sir Matt Busby dan kemudian ada saya," tandasnya. [initial]

 (mir/dim)