Fergie Tepis Rumor Datangkan Lewandowski

Fergie Tepis Rumor Datangkan Lewandowski
Lewandowski menjadi incaran banyak klub sejak akhir musim lalu. © AFP
Bola.net - Manajer Manchester United, Alex Ferguson membantah kabar yang menyebutkan, timnya sudah mengadakan kesepakatan kontrak dengan striker Borussia Dortmund, Robert Lewandowski.

Sebelumnya dikabarkan bahwa penyerang internasional Polandia tersebut sudah sepakat untuk bergabung ke Old Trafford di akhir musim ini. Ia bahkan dikabarkan bakal menerima gaji dua kali lipat dari yang ia terima di Dortmund.

Akan tetapi kabar tersebut ternyata ditepis oleh sang gaffer The Red Devils. Menurutnya, semua berita yang menyebut kepastian transfer Lewandowski adalah kabar bohong.

"Berita itu omong kosong. Sungguh-sungguh omong kosong," tukas Fergie.

Kabar persetujuan tersebut sempat menimbulkan keresahan bagi para striker United. Pasalnya di skuad Fergie saat ini sudah bercokol empat orang penyerang berkelas dunia, yakni Robin van Persie, Wayne Rooney, Danny Welbeck dan Javier Hernandez. (tfb/atg)