
Bola.net - Meskipun selama bertahun-tahun terlibat persaingan, namun mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson tetap memberikan pujian positif kepada pelatih Arsenal, Arsene Wenger.
Pujian tersebut dilayangkan Fergie jelang laga Arsenal melawan Chelsea akhir pekan ini. Laga ini sendiri bakal spesial bagi Wenger karena menandai kiprahnya di 1000 pertandingan bersama Arsenal.
Dan melihat catatan hebat tersebut, tanpa ragu Fergie memberikan pujian kepada Wenger.
"Saya mengucapkan selamat kepada Wenger yang telah mencapai momen penting ini. Mencapai 1000 laga bersama satu klub, saya tak dapat berbicara tentang tingkat dedikasi, ketahanan serta pengorbanan yang diperlukan untuk itu. Saya memiliki kekaguman yang amat sangat," ujar Fergie.
"Selama bertahun-tahun kami terlibat persaingan fantastis dan anda bisa berkata bahwa kami telah survive bersama dan saling menghormati satu sama lain. Saya selalu menikmati permainan Arsenal. Melawan mereka selalu memberikan tantangan khusus yang membuat saya seperti terbakar," tandasnya.
Untuk diketahui, prestasi Wenger selama melatih Arsenal adalah 572 kemenangan, 235 imbang dan 192 kekalahan.[initial]
(sm/dzi)
Pujian tersebut dilayangkan Fergie jelang laga Arsenal melawan Chelsea akhir pekan ini. Laga ini sendiri bakal spesial bagi Wenger karena menandai kiprahnya di 1000 pertandingan bersama Arsenal.
Dan melihat catatan hebat tersebut, tanpa ragu Fergie memberikan pujian kepada Wenger.
"Saya mengucapkan selamat kepada Wenger yang telah mencapai momen penting ini. Mencapai 1000 laga bersama satu klub, saya tak dapat berbicara tentang tingkat dedikasi, ketahanan serta pengorbanan yang diperlukan untuk itu. Saya memiliki kekaguman yang amat sangat," ujar Fergie.
"Selama bertahun-tahun kami terlibat persaingan fantastis dan anda bisa berkata bahwa kami telah survive bersama dan saling menghormati satu sama lain. Saya selalu menikmati permainan Arsenal. Melawan mereka selalu memberikan tantangan khusus yang membuat saya seperti terbakar," tandasnya.
Untuk diketahui, prestasi Wenger selama melatih Arsenal adalah 572 kemenangan, 235 imbang dan 192 kekalahan.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Maret 2014 22:50
Yorke Pilih Atletico Daripada Barcelona dan Real Madrid Untuk United
-
Piala Dunia 20 Maret 2014 22:35
-
Bolatainment 20 Maret 2014 22:33
-
Liga Inggris 20 Maret 2014 21:55
-
Liga Champions 20 Maret 2014 21:28
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...