Fergie Puji Aksi Bastian Schweinsteiger

Fergie Puji Aksi Bastian Schweinsteiger
Bastian Schweinsteiger (c) AFP
- Sir Alex Ferguson merasa senang melihat aksi Bastian Schweinsteiger bersama Manchester United musim ini.


Gelandang veteran pergi dari Bayern Munchen dan bergabung dengan United di musim panas.


Ferguson mengatakan pada Kicker: "Schweinsteiger telah membuat sesuatu. Ia memberikan pengalaman dan kepercayaan diri bersama dirinya.


"Ia bisa mengatakan saya ada di sana sebelumnya, ia tahu apa yang dibutuhkan untuk memenangkan gelar juara."


Sir Alex percaya bahwa mental juara seperti itu saat ini hanya dimiliki oleh beberapa pemain United seperti David de Gea, Wayne Rooney, dan Michael Carrick.


Everton akan jadi lawan United di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. [initial]


 (kick/rer)