Fergie Sebut Harga Martial Kelewat Batas

Fergie Sebut Harga Martial Kelewat Batas
Sir Alex Ferguson (c) AFP
Bola.net - Keberhasilan Manchester United merekrut bomber muda asal Prancis, Anthony Martial, ternyata tidak diiringi kebahagiaan dari sang Duta Besar klub, Sir Alex Ferguson (SAF). Pria yang kurang lebih 27 tahun menukangi The Red Devils itu menyebut jika bandrol pemuda 19 tahun tersebut terlampau mahal.

Seperti yang dikutip harian Standard, SAF mengatakan bahwa transfer tersebut adalah hal yang menakjubkan. "Saya rasa jika klub membayar 45 juta Euro untuk anak 19 tahun itu adalah sesuatu yang menakjubkan," ujarnya.

"Mereka sudah menghabiskan 150 juta Euro tahun lalu. Itu adalah permainan yang gila, ditambah dengan membayar 45 juta Euro untuk seorang anak yang masih berusia 19 tahun." tutup Fergie.

Martial memang dihargai terlalu tinggi oleh pihak AS Monaco. Meski terbilang menawan saat membela Monaco musim lalu, tetap saja bandrol 'The Next Henry' dinilai masih kelewat batas.[initial]
  (std/yp)