Fergie Ingin Pertikaian United dan Liverpool Diakhiri

Fergie Ingin Pertikaian United dan Liverpool Diakhiri
Fergie berharap pertikaian diakhiri. (c) AFP
Bola.net - Sir Alex Ferguson berharap agar rivalitas tak sehat antara Manchester United dan Liverpool diakhiri. Dua klub dengan kostum kebanggaan berwarna merah ini memang memiliki sejarah panjang sebagai rival sengit.

Salah satu insiden yang masih segar di ingatan publik adalah pelecehan rasial yang dilakukan oleh Luis Suarez kepada Patrice Evra. Meski bersikukuh tak berbuat rasis, Suarez tetap dihukum delapan pertandingan oleh FA.

Fergie mengomentari hasil penyelidikan panel independen terhadap tragedi Hillsborough. Fans Liverpool yang sempat menjadi tertuduh dinyatakan tak bersalah. Malah, bisa dikatakan bahwa fans Liverpool adalah korban utama dalam tragedi itu.

"United dan Liverpool adalah dua klub hebat. Kami harus bisa saling memahami masalah masing-masing. Semoga kami bisa menemukan jalan untuk memperbaiki hubungan kami," ucap Fergie.

United dan Liverpool akan bertemu pada akhir pekan depan di Anfield. Semua pihak, termasuk Fergie, berharap agar insiden tahun lalu tak akan terulang lagi. (men/hsw)