
Bola.net - Manajer Manchester United, Alex Ferguson beranggapan bahwa satu poin yang mereka dapatkan atas Tottenham di White Hart Lane bukanlah hasil yang buruk.
The Red Devils akhirnya gagal menuntaskan dendam kekalahan 2-3 dari Spurs pada putaran pertama di Old Trafford. Sempat unggul melalui Robin van Persie di babak pertama, Clint Dempsey sukses menyamakan kedudukan di detik akhir pertandingan.
Usai pertandingan, Fergie mengakui bahwa laga menghadapi Spurs kali ini terbilang cukup sulit. Ia menilai, mendapat satu poin dari tim sekuat The Lily White merupakan kepuasan tersendiri di musim ini.
"Semua orang akan mengakui bahwa ini adalah laga yang sulit. Kami menjalani seluruh laga tandang dengan sulit sejauh ini, sehingga kami cukup puas akan hal itu," ujar Fergie.
"Banyak tim akan kehilangan poin di sini, tak diragukan lagi. Tottenham adalah sebuah tim bagus, dan mereka sanggup meraih poin menghadapi tim yang menjadi masalah bagi kami."
Tambahan satu poin bagi United tidak mengubah posisi mereka di puncak klasemen. Namun kehilangan dua poin membuat selisih mereka dengan Manchester City kian pendek, menjadi lima poin. (sky/atg)
The Red Devils akhirnya gagal menuntaskan dendam kekalahan 2-3 dari Spurs pada putaran pertama di Old Trafford. Sempat unggul melalui Robin van Persie di babak pertama, Clint Dempsey sukses menyamakan kedudukan di detik akhir pertandingan.
Usai pertandingan, Fergie mengakui bahwa laga menghadapi Spurs kali ini terbilang cukup sulit. Ia menilai, mendapat satu poin dari tim sekuat The Lily White merupakan kepuasan tersendiri di musim ini.
"Semua orang akan mengakui bahwa ini adalah laga yang sulit. Kami menjalani seluruh laga tandang dengan sulit sejauh ini, sehingga kami cukup puas akan hal itu," ujar Fergie.
"Banyak tim akan kehilangan poin di sini, tak diragukan lagi. Tottenham adalah sebuah tim bagus, dan mereka sanggup meraih poin menghadapi tim yang menjadi masalah bagi kami."
Tambahan satu poin bagi United tidak mengubah posisi mereka di puncak klasemen. Namun kehilangan dua poin membuat selisih mereka dengan Manchester City kian pendek, menjadi lima poin. (sky/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 21:30
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 18:00
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 17:00
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 15:00
-
Liga Eropa Lain 20 Januari 2013 13:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...