Ferdinand Ungkap Rahasia Rooney untuk Jadi Top Skor Inggris

Ferdinand Ungkap Rahasia Rooney untuk Jadi Top Skor Inggris
Wayne Rooney (c) AFP
Bola.net - Wayne Rooney telah mengungguli Sir Bobby Charlton sebagai top skor Inggris sepanjang masa setelah mencetak satu gol dalam pertandingan melawan Swiss, Rabu (09/9). Mantan rekan Rooney di Manchester United maupun di Timnas Inggris, Rio Ferdinand, mengungkapkan kenapa Rooney mampu memecahkan rekor tersebut sebelum usianya 30 tahun.

"Dia [Rooney] sebenarnya bukan pemain bernaluri pencetak gol," ungkap Ferdinand yang disampaikan melalui Page Facebook. Namun, Rooney diakui sebagai pemain yang memiliki daya juang besar.

"Anda melihat sebuah perbedaan dalam finishing-nya, berbeda dengan striker lainnya. Latihan menendang menjadi rutinitasnya sehari-hari. Dia selalu berbicara tentang mencetak gol dan siapa yang menjadi top skor.

"Dia melihat jadwal pertandingan Inggris selama beberapa tahun terakhir, menghitung di mana dan kapan ia akan memecahkan rekor ini, bermain selalu melintas di pikirannya. Pola pikir seperti ini mengubahnya menjadi pencetak gol," beber Ferdinand.  [initial]
 (fb/shd)