Ferdinand: Terry Tak Pernah Minta Maaf Pada Saya Ataupun Anton

Ferdinand: Terry Tak Pernah Minta Maaf Pada Saya Ataupun Anton
John Terry. (c) afp
Bola.net - Rio Ferdinand mengungkapkan bahwa John Terry tak pernah sekalipun meminta maaf kepadanya atau Anton Ferdinand terkait aksi rasisme yang dilakukannya pada adiknya tersebut.

Sekedar untuk menyegarkan ingatan Anda, pada tahun 2011 lalu, Terry dituding melontarkan ucapan bernada rasis pada Anton Ferdinand. Kala itu, QPR berhadapan dengan Chelsea.

Aksi Terry itu terekam kamera televisi dan akhirnya membuatnya dihukum empat laga dan denda 220 ribu Pounds oleh FA. Walau demikian, menurut Ferdinand, eks bek Timnas Inggris itu tak pernah sekalipun meminta maaf pada dirinya ataupun Anton terkait aksi tak terpujinya tersebut.

"Dia tak pernah meminta maaf pada saya ataupun pada Anton. Dan dia tak pernah sekalipun menyiratkan bahwa dia pernah memahami bahwa kebodohannya itu telah menyebabkan kerugian pada semua orang," ketus bek QPR itu dalam otobiografinya.

Terry sendiri akhirnya mundur dari Timnas Inggris akibat hukuman dari FA tersebut. [initial]

 (sm/dim)