Ferdinand Sarankan Van Gaal Coba Dekati Bale

Ferdinand Sarankan Van Gaal Coba Dekati Bale
Gareth Bale (c) AFP
- Rio Ferdinand meminta Louis van Gaal untuk mencoba mendapatkan Gareth Bale.


Mantan kapten Manchester United mengaku sudah bosan melihat permainan timnya dan ia ingin segera terjadi perubahan dalam waktu dekat.


Dan menurut mantan pemain Inggris, jawaban atas masalah yang tengah dialami oleh Setan Merah ada dalam diri bintang Real Madrid - Gareth Bale.


"Ketika saya pergi dan melihat Manchester United, sekarang saya punya harapan yang lebih besar untuk melihat mereka menang atau tampil baik," jelas Ferdinand di The Independent.


"Hal tersebut adalah perbedaan yang besar dibandingkan beberapa tahun lalu. Saya kini tidak mengharap mereka mendapatkan hasil bagus, itulah masalahnya. Anda harus realistis, namun United membutuhkan lebih banyak kecepatan.


"Anda lihat pemain seperti Bale, Ronaldo, dan Messi, dan orang-orang seperti mereka tidak realistis. Namun untuk seseorang seperti bale, Anda mungkin ingin mencobanya dan mendatangkan ia kembali ke Premier League, karena kita membutuhkan seseorang seperti dirinya." [initial]


 (dst/rer)