
Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand menilai Paul Pogba akan lebih bersinar musim depan.
Pogba gabung dengan MU pada musim panas kemarin sebagai pemain termahal dunia. MU menebusnya dengan harga 89 juta pounds dari Juventus.
Musim ini, Pogba bermain sebanyak 24 kali di Premier League dengan menyumbangkan empat gol dan tiga assist. Di kompetisi lainnya, ia tampil sebanyak sembilan kali menyumbangkan tiga gol dan satu assist.
Pada awal-awal kedatangan Pogba di Old Trafford, pemain 23 tahun tersebut kerap mendapat kritik karena tak kunjung memberikan pengaruh seperti di Juventus. Namun akhir-akhir ini, ia menjadi bagian penting dalam skuat Jose Mourinho untuk mencatatkan 16 pertandingan terakhir tak pernah mengalami kekalahan.
Paul Pogba
MU yang saat ini duduk di peringkat enam klasemen masih berjarak jauh dari Chelsea di peringkat pertama, terpaut 11 poin sebelum The Blues menjalani pertandingan menghadapi Burnley. Dan tampaknya, MU masih belum akan mengakhiri puasa gelar sejak 2013.
Mentalitas MU yang tak pernah juara dalam tiga musim terakhir, menurut Ferdinand, menghambat Pogba bersinar di Old Trafford musim ini.
"Ia gabung dengan United ketika tim ini tak mampu menjadi juara liga. Pada musim pertama saya, ada pemecahan rekor dalam pembelian pemain dan saya gabung dengan tim yang mampu meraih juara. Paul tak mendapat berkah seperti itu," kata Ferdinand seperti dikutip dari Daily Star.
"Tapi musim depan, saya tak sabar melihat Pogba. Saya pernah mengkritiknya di BT Sport, tapi setelah itu saya berbicara dengannya. Ia punya karakter kuat. Ia menjadi bagian penting dalam segi komersil perusahaan, karena dia tersenyum setiap saat," paparnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Februari 2017 23:51
-
Liga Inggris 11 Februari 2017 19:30
-
Liga Inggris 11 Februari 2017 18:00
-
Liga Inggris 11 Februari 2017 17:40
-
Liga Inggris 11 Februari 2017 17:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...