Ferdinand Merasa Pekan Ini Bukan Waktu Tepat Hadapi MU

Ferdinand Merasa Pekan Ini Bukan Waktu Tepat Hadapi MU
Rio Ferdinand. (c) AFP
Bola.net - Mantan bek Manchester United yang kini membela QPR, Rio Ferdinand, merasa akhir pekan ini sama sekali bukan waktu yang tepat untuk menghadapi kubu Old Trafford.

Tim asuhan Harry Redknapp bakal berkunjung ke markas United akhir pekan ini, melawan tim yang sudah memperkuat skuat mereka di bursa transfer musim panas dengan membeli sosok bintang seperti Angel di Maria dan Radamel Falcao.

"Waktunya bisa saja jauh lebih buruk untuk kami. Angel di Maria dan Radamel Falcao merupakan dua pemain kelas dunia. Mereka akan bernafsu untuk tampil sebaik mungkin dan ingin membuktikan bahwa mereka pantas untuk dicintai fans," tutur Ferdinand pada BBC.

"Saya sudah pernah bermain melawan Di Maria sebelumnya dan saya benar-benar menyukai dirinya. Ia adalah benar-benar merupakan pemain yang punya kecepatan, dan salah satu pemain yang sulit untuk dilawan," pungkasnya.

United sejauh ini belum meraih satu kemenangan pun di musim kompetisi 14/15. [initial]

 (gl/rer)