Ferdinand: Bellerin Bek Kanan Terbaik Premier League

Ferdinand: Bellerin Bek Kanan Terbaik Premier League
Hector Bellerin (c) Ist

Bola.net - - Mantan kapten Manchester United, Rio Ferdinand, mengungkap bahwa ia percaya pemain , Hector , merupakan bek kanan terbaik Premier League saat ini.

Bellerin menjadi pemain vital dalam susunan tim Arsenal dalam beberapa musim terakhir dan ia belum sekalipun absen di Premier League musim ini.

Ferdinand lantas berkeras bahwa tidak ada bek kanan yang lebih baik di sepakbola Inggris saat ini timbang Bellerin, dan ia juga mengatakan bahwa pemain Spanyol sudah bisa menunjukkan keseimbangan yang baik antara menyerang dan bertahan.

Ferdinand menulis di Evening Standard: "Hector Bellerin adalah bek kanan terbaik di Premier League untuk saat ini. Ia amat cepat, dan tidak malu untuk ikut maju menyerang, namun juga senang bertahan di timnya."

Bellerin sendiri belakangan kabarnya akan mendapat kontrak baru dari Arsenal, menyusul rumor yang mengatakan bahwa namanya tengah masuk dalam radar transfer Barcelona.