Ferdinand: Arsenal Tim Tak Punya Mental Juara

Ferdinand: Arsenal Tim Tak Punya Mental Juara
Rio Ferdinand (c) AFP

Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Rio Ferndinand, mengatakan adalah tim yang sudah tak punya mental juara. Ferdinand menduga tim besutan Arsene Wenger tersebut selalu puas sebagai empat besar.

Terakhir kali The Gunners meraih juara Premier League yaitu pada tahun 2004 silam. Setelah itu, Arsenal memang tak jarang sebagai penantang gelar, tapi mereka seringkali duduk di peringkat empat klasemen.

Di Premier League tahun ini, Arsenal ada di peringkat tiga setelah menang atas Hull City di pertandingan terakhir. Tapi jarak Arsenal dengan Chelsea di peringkat pertama masih cukup jauh, terpaut sembilan poin sebelum rivalnya tersebut menjalani pertandingan menghadapi Burnley. Sementara itu, pertandingan musim ini tinggal menyisakan 13 laga.

Arsene WengerArsene Wenger

Puasa gelar yang tengah terjadi di Arsenal kerap membuat fans kecewa dengan Wenger yang kontraknya akan habis pada akhir musim ini. Tapi pelatih 67 tahun tersebut masih mungkin bertahan di Emirates Stadium pada musim berikutnya meskipun sudah tak pernah juara lebih dari satu dekade.

"Klub ini [Arsenal] mendapat kelonggaran dan itu adalah mengakhiri musim sebagai empat besar, sepertinya, itulah yang terjadi dalam 10 tahun terakhir," ujar Ferdinand pada BT Sports.

"Ketika mereka menjadi empat besar, ia [Wenger] mendapat kontrak baru. Sehingga, prioritas orang-orang Arsenal adalah finis empat besar dan tak penting menjadi juara."

"Begitulah sepertinya [yang menghambat Arsenal menjadi juara]. Mereka sudah senang [sebagai empat besar]," sambungnya.

Arsenal yang tak kunjung juara, menurut Ferdinand, menjadi sebab para pemain bintang seperti Robin van Persie, Cesc Fabregas, hengkang ke klub lain. Alexis Sanchez dan Mesut Ozil yang kontraknya akan segera habis, mungkin akan menyusul.

"Pemain terbaik di dunia ingin menjuarai sesuatu. Bukan masalah uang. Pemain terbaik ingin menjadi juara," papar Ferdinand.