Fellaini Dianggap Tak Punya Tempat di Arsenal

Fellaini Dianggap Tak Punya Tempat di Arsenal
Marouane Fellaini (c) mufc

Bola.net - - Gelandang Manchester United, Marouane Fellaini, belakangan ini dilaporkan akan mendekat ke klub rival, Arsenal. Kabar tersebut membuat eks pemain Chelsea, Chris Sutton, terkejut karena menganggap tak ada ruang untuknya di Emirates Stadium.

Fellaini bisa meninggalkan Old Trafford saat masa kontraknya berakhir pada awal bulan Juli nanti. Hingga saat ini, pemain asal Belgia tersebut masih belum menyepakati kontrak baru bersama skuat asuhan Jose Mourinho itu.

Dengan demikian, rumor mengenai kepindahannya pun langsung merebak. Beberapa klub besar lainnya pun dikabarkan sedang mengintai situasinya, seperti AC Milan dan rival klub MU, Arsenal.

1 dari 2 halaman

Bukan Pengatur Serangan

Bukan Pengatur Serangan

Sutton, yang saat ini merupakan pandit BBC Sport,  mengaku terkejut saat mendengar rumor ketertarikan Arsenal kepada Fellaini. Menurutnya, pria yang khas dengan rambut kribo itu tidak memiliki tempat di bawah asuhan Unai Emery.

"Apakah itu serius? Saya suka Fellaini, tapi dia bukanlah gaya dari Arsenal, betul bukan?" ujar Sutton kepada BBC Radio 5 Live.

"Dia bukanlah orang yang anda anggap sebagai pengatur serangan, di mana mereka akan memainkannya? Saya tidak tahu, tapi saya tidak berpikir dia akan bermain sebagai gelandang bertahan, seseorang yang menyebarkan bola ke sekelilingnya," lanjutnya.

"Dia tidak melakukan hal tersebut secara khusus di United. Tetapi, saya adalah penggemar beratnya, dan saya pikir dia bukanlah ancaman," pungkasnya.
2 dari 2 halaman

Bukan Pilihan Utama Mourinho

Bukan Pilihan Utama Mourinho

Fellaini sendiri bukanlah pilihan utama Jose Mourinho di lini tengah The Red Devils musim ini. Ia hanya mencatatkan total 23 penampilan di semua kompetisi, mengoleksi lima gol serta satu assist.[initial]