Felipe Anderson Enggan Tutup Kans ke MU

Felipe Anderson Enggan Tutup Kans ke MU
Felipe Anderson (c) AFP
- Pemain , Felipe Anderson, belum lama ini mengobarkan spekulasi yang mengatakan ia bakal segera pindah ke Manchester United, dengan menolak memberi konfirmasi apakah ia akan terus bertahan di klub Serie A.


Pemain Brasil sudah berulangkali dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford dan pihak United dikabarkan sudah berada di Roma pekan lalu untuk menyelesaikan transfer sang pemain.


Louis van Gaal sendiri sempat menegaskan bahwa timnya tidak membutuhkan tambahan pemain baru di Januari, dan meski demikian, Anderson memilih untuk bungkam soal masa depannya.


"Masa depan saya? Saya tidak tahu apakah saya masih akan bertahan di bulan Januari," jelas Anderson menurut laporan Metro.


"Saya hanya ingin fokus pada pekerjaan saya, karena saya tidak tengah berada dalam momen yang bagus untuk saat ini, namun saya tidak akan tahu apa yang bakal terjadi di masa mendatang." [initial]



 (met/rer)